Daniel Ricciardo Pindah ke Renault - topic today

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 07 Agustus 2018

Daniel Ricciardo Pindah ke Renault


Tim yang akan dibela Daniel Ricciardo pada musim depan telah terungkap. Ricciardo akan membalap untuk Renault dengan kontrak selama dua tahun.

Ricciardo dipastikan akan berpisah dengan Red Bull pada akhir musim 2018. Kedua belah pihak tak mencapai kesepakatan kontrak baru.

 "Ini mungkin salah satu keputusan paling sulit dalam karier saya sejauh ini. Tapi, saya pikir sekarang waktunya untuk mengambil tantangan baru dan segar," ujar Ricciardo dalam pernyataan yang dikutip Reuters.

"Saya menyadari bahwa ada banyak hal yang harus dilakukan agar Renault bisa mencapai target mereka bersaing di level tertinggi. Tapi, saya terkesan dengan kemajuan mereka dalam waktu dua tahun," tambah pebalap Australia itu.

"Dan saya tahu bahwa setiap kali Renault terjun ke olahraga, mereka akhirnya jadi juara," katanya.

Ricciardo membela Red Bull sejak 2014 dan sampai saat ini telah tampil pada 91 balapan bersama tim tersebut. Ia meraih tujuh kemenangan bersama Red Bull, termasuk kemenangan di China dan Monako pada tahun ini.

Ricciardo nantinya akan berpartner dengan Nico Hulkenberg di Renault. Sedangkan kursi Red Bull yang ditinggalkan Ricciardo kemungkinan akan diisi Carlos Sainz, yang sekarang menjadi rekan setim Hulkenberg di Renault.

"Renault memutuskan kembali ke Formula 1 untuk bersaing menjadi juara dunia. Merekrut Daniel Ricciardo adalah sebuah kesempatan langka bagi Renault untuk mencapai tujuan ini, yang tak boleh dilewatkan," ujar Presiden Renault, Jerome Stoll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad